DPD KNPI Barru Turut Serta Upacara Peringatan HSP Ke-96

    DPD KNPI Barru Turut Serta Upacara Peringatan HSP Ke-96
    DPD II KNPI BARRU turut serta dalam Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96 tingkat Kabupaten Barru

    BARRU - DPD II KNPI BARRU turut serta dalam Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96 tingkat Kabupaten Barru.

    Pelaksanaan Hari sumpah pemuda tingkat kabupaten barru dilaksanakan di halaman kantor bupati Barru, dipimpin langsung oleh bapak bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si selaku inspektur upacara. Senin, 28 Oktober 2024.

    Sumpah Pemuda merupakan ikrar kebangsaan yang dirumuskan melalui sebuah putusan Kongres Pemuda Kedua di Jakarta pada 27-28 Oktober 1928. Ikrar ini adalah pernyataan kebangsaan pemuda pemuda Indonesia dari berbagai latar belakang daerah, suku, dan agama, menyatukan keyakinan mereka bahwa tumpah darah, bangsa, dan bahasa persatuan: ialah Indonesia. Keyakinan itu lalu disebarluaskan untuk dijadikan asas bagi semua perkumpulan kebangsaan indonesia.

    Sebagai wujud perhatian tentang pentingnya sejarah pemuda untuk tetap diingat maka DPD KNPI Barru turut hadir dalam pelaksanaan Upacara HSP ke 96 tahun ini.

     Ketua KNPI Barru, Edi menyebutkan bahwa keterlibatan Pemuda Barru dalam suksesi setiap kegiatan kepemudaan akan selalu hadir memberikan support.

    "keterlibatan Pemuda Barru dalam suksesi setiap kegiatan kepemudaan akan selalu hadir memberikan support, apalagi HPS ini berhubungan langsung dengan Pemuda, " jelas Edi.

    "Kami di DPD KNPI akan senantiasa hadir dalam setiap agenda kepemudaan sebagai bentuk manifestasi keberadaan di Kabupaten Barru, " tutur Edi Ketua KNPI.

    Dalam kegiatan HSP tahun ini DPD tidak sekedar turut menghadiri undangan tetapi terlibat sebagai Pelaksana/Petugas Upacara.

    "salah satu pengurus  DPD KNPI Muhammad Akram bertugas membacakan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesi tahun 1928, " tutup Bung Edi.

    (MHH)

    barru sulsel
    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Program Dokter Ulfah-MHG Pada Saat Kampanye,...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Barru Pimpin Upacara Hari Sumpah...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Bupati Barru Hadiri Kick Off Integrasi Layanan Primer Tingkat Kab.Barru dirangkai Dengan Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke - 60
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll